Dengan adanya liontin, semua perhiasan menjadi tampak lebih cantik dan indah. Karakteristik liontin yang beragam dan penuh makna menunjukan sisi identitas tersendiri, contohnya saja mengenakan liontin berlian dengan jenis berlian yang mahal. jika kini Anda sedang mencari model perhiasan liontin berlian terbaru, beberapa berlian di bawah ini bisa jadi referensi untuk berlian mewah Anda.
Diamond White
Jenis diamond pertama yang biasa digunakan sebagai liontin ialah diamond white. Diamond White merupakan jenis berlian yang banyak digunakan dalam berbagai model liontin, mulai dari liontin inisial, solitaire diamond dan lain sebagainya. White diamond pun disebut-sebut sebagai jenis berlian terbaik dan memang berlian satu ini banyak ditemukan di dunia dibandingkan dengan jenis berlian lainnya.
Tidak hanya digunakan untuk perhiasan liontin, diamond white juga banyak digunakan sebagai batu permata pada cincin tunangan maupun pernikahan. Liontin White Diamond bisa Anda jadikan sebagai hadia spesial untuk orang-orang tersayang dan terkasih di sekitar Anda. pilihlah potongan berlian yang pas, sebab bentuk dan ukuran berlian white diamond sendiri sangat beragam.
Yellow Diamond
Jenis berlian yang kedua yang biasa digunakan dalam pembuatan liontin ialah Yellow diamond atau yang dikenal juga dengan sebutan nama Canary Diamond. Seperti namanya, jenis berlian ini memiliki warna kuning. Biasanya disebut dengan arti simbol kebahagiaan yang abadi. Meski Yellow Diamond memiliki warna dasar kuning, tetapi secara keseluruhan warna kuning berlian ini sangat bervariatif, mulai dari warna kuning muda sampai dengan warna kuning canary yang cenderung lebih pekat.
Nilai harga yellow diamond sendiri dipengaruhi oleh warna itu sendiri, di mana semakin pekat warna kuning pada berlian tersebut, maka semakin mahal harganya. Jika Anda memilih yellow diamond untuk liontin berlian, jenis berlian mana yang Anda pilih untuk dikenakan atau dijadikan gift spesial?
Pink Champagne Diamond
Jenis diamond yang tidak kalah cantiknya lagi untuk dijadikan sebagai liontin ialah Pink Champagne Diamond, jenis berlian yang memiliki warna sekunder pink yang amat cantik. liontin dengan berlian satu ini akan membuatnya tampak feminim dan manis. Warna pada pink Champagne diamond ini membuat kaum hawa tergoda dengannya. Tak heran jika ada berlian yang sekilas mirip dengan Pink Champagne diamond digemari oleh wanita.
Untuk membuat liontin dengan jenis berlian Pink Champagne Diamond, Anda perlu mempersiapkan budget yang lumayan besar, sebab berlian ini dijual dengan harga yang jauh lebih tinggi. Hal ini karena Pink Champagne Diamond merupakan jenis berlian yang sangat langka. Dengan semakin langka ditemukannya, maka semakin tinggi harga berlian tersebut.
Blue Diamond
Terakhir jenis berlian yang cocok dijadikan lion berlian mahal nan mewah ialah Blue Diamond. Dengan kelangkaannya, Blue Diamond menjadi salah satu jenis berlian yang termahal. Berlian ini sangat langka di dunia. Hal ini terbukti dengan para ahli yang melakukan pengembangan khusus untuk membuat duplikasi berlian untuk menyerupai biru asli diamond tersebut. Jenis warna blue diamond sendiri dapat ditemukan dalam warna biru langit hingga biru safir.
Dari banyaknya berlian yang ditemukan, setidaknya empat berlian di atas sangat istimewa digunakan dalam pembuatan liontin berlian yang mewah. jika Anda mencari liontin berlian dengan model terbarunya, Anda bisa mendapatkannya di The Palace Jeweler.
The Palace Jeweler menyediakan berbagai jenis perhiasan termasuk liontin berlian terbaru asli dan berkualitas. Informasi lebih lanjutnya bisa Anda lihat melalui katalog di website resmi atau gerai fisiknya sekarang juga.